Jumat, 13 Maret 2015

Getuk Goreng Sokaraja Banyumas (Teks Prosedur Kompleks)



Getuk Goreng Sokaraja Banyumas


Bagi Anda yang suka traveling, Anda pasti mengenal Banyumas. Banyumas adalah sebuah kota di Jawa Tengah, berada di lereng Gunung Slamet. Jika Anda mampir di Banyumas, Anda tentu akan menyempatkan diri untuk mencicipi kuliner di daerah ini. Apa itu? Makanan khas itu adalah getuk goreng. Rasanya manis, gurih, dan membangkitkan selera.
Anda tahu cara membuat getuk goreng? Anda tidak perlu khawatir karena Yu Munarifah akan berbagi rahasia tentang cara pembuatan getuk goreng asli Sokaraja, Banyumas.
Siapkan bahan-bahan getuk goreng terlebih dahulu. Seperti singkong 1 kg, gula merah atau gula jawa, tepung beras 75 gr, tepung terigu 1 sdm, minyak goreng untuk menggoreng, dan garam secukupnya.
Selanjutnya langkah-langkah membuat getuk goreng Anda lakukan dan Anda ikuti dengan urut supaya hasilnya baik. Lalu, bagaimana langkah-langkah yang urut? Berikut ini langkah-langkahnya.
          Pertama, kupaslah singkong. Mengupas singkong menggunakan pisau yang tajam akan lebih mudah. Kemudian buang sabutnya. Setelah semua singkong dipastikan bersih, Anda dapat memotongnya menjadi bagian yang lebih kecil dan rebuslah singkong hingga matang.
          Kedua, iris gula jawa dengan halus. Setelah diiris, tambahkan sedikit air kemudian rebuslah sampai gula melumat dan tercampur dengan air.
          Ketiga, lumatkan singkong dan tambahkan gula sedikit demi sedikit. Memasukkan gula jangan langsung banyak karena gula akan sulit merata. Aduklah sampai tercampur rata untuk membuat getuknya.
          Keempat, campurkan tepung terigu, tepung beras sambil diaduk-aduk. Selanjutnya tambahkan garam secukupnya serta air secukupnya sampai menjadi adonan yang cukup kental.
          Kelima, letakkan getuk singkong di atas nampan kemudian ratakan getuk singkong dengan ketebalan kurang lebih 2 cm. Selanjutnya, potonglah dengan bentuk kotak berukuran 5.4 cm. Setelah itu, celupkan potongan getuk singkong ke dalam adonan tepung tadi.
          Keenam, panaskan minyak goreng di atas penggorengan. Setelah minyak panas, gorenglah getuk singkong yang telah dilumuri adonan.
          Ketujuh, tunggulah getuk singkong sampai warnanya kekuningan. Menggoreng getuk jangan sampai gosong. Jika gosong, rasa dari getuk  goreng akan kurang nikmat. Kemudian tiriskan.
          Kedelapan, setelah minyak goreng tidak da yang tertinggal di getuk, letakkan getuk di wadah yang cantik. Getuk goreng siap dinikmati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar